Masjid
Kusuma Nur-Surabaya (21/06/2012)
Pada
kesempatan ini, istighosah dan dzibaiyah dilaksanakan bersamaan dengan peringatan
isra’ mi’raj yang keduanya dikemas dalam acara pengajian bersama warga sekitar
Masjid Kusuma Nur, Jl. Menur gang ABM, Surabaya dengan tema “Membangun Jiwa
Pemuda dengan Meneladani Rasulullah SAW”. Acara ini dihadiri oleh sebagian
anggota CSS MoRA Unair dan warga sekitar masjid. Berlangsung dari pukul 17.30
hingga 22.00 dengan khusyu’ dengan susunan acara yang sedemikian rupa, misalnya
saja ada tari shplawat oleh adik-adik sekitar masjid yang lucu, lalu pengajian
yang menarik oleh Ustadz Zainal Arifin. Pada akhirnya, acara ini diharapkan
bisa bermanfaat bagi semua kalangan, baik warga, maupun mahasiswanya sendiri. Shollu ‘ala Nabii Muhammadddd!!
Ghoyah
adalah kegiatan yang rutin dilakukan oleh warga CSS MoRA menjelang ujian tengah
semester ataupun ujian akhir semester. Kegiatan ini meliputi pembacaan dziba’
dan dzikir-dzikir istighosah. Sedangkan peringatan Isra’ Mi’raj adalah program
khusus, karena dilaksanakan sekali dalam setahun. Kedua program kerja ini
dibentuk oleh Pengurus Departemen kesantrian CSS MORA Unair 2012/2013.
0 komentar:
Posting Komentar